Senin, 10 November 2014

Mengajarkan Anak Sopan Santun

Sopan santun merupakan perilaku yang wajib di miliki oleh semua anak. Jika anak- anak sudah kehilangan rassa hormatnya terhadap orang yang lebih tua, maka dia akan menjadi seorang anak yang nakal dan tidak di senangi oleh orang lain dan juga teman- temannya. Di jaman sekarang ini memang banyak anak- anak yang berbicara kasar dan bahkan ada yang menggunakan kata- kata yang seharusnya tidak dia ucapkan. Hal ini terjadi karena faktor pergaulan. Pergaulan bersama teman- temannya yang salah membuat anak itu menjadi kehilangan sisi baiknya dalam sopan santun dan etika.


Dalam mengajarkan sopan santun, tentu hal ini juga di pelajari di sekolah. Semua sekolah dasar pasti mengajarkan pelajaran pendidikan kewarganagaraan untuk menjadi anak yang baik bagi lingkungannya. Dalam pendidikan kewarganegaraan, di situ juga di ajarkan bagaimana cara bersikap terhadap orang yang lebih tua, terhadap orang yang lebih muda. Bagaimana cara menghormati orang yang lebih tua, bagaimana cara untuk menyayangi orang yang lebih muda. Semua hal itu di ajarkan oleh guru mereka di sekolah. Namun tetap saja ada beberapa anak yang susah di atur dan tidak menghiraukan palajarannya di sekolah.

Dalam hal ini pergaulan pasti sangat berpengaruh terhadap perilaku dan sifat sang anak. Maka tugas orang tua untuk  menjadikan anak tersebut menjadi anak yang baik dan berperilaku sopan. Orang tua merupakan guru pertama bagi sang anak, maka dari anak itu masih berusia dini, anak harus di ajarkan pendidikan dasar untuk bisa berperilaku sopan dan baik. Orang tua harus mengajarkan bagaimana cara untuk berbicara dengan orang yang lebih tua, dengan menggunakan bahasa dan kata- kata yang baik dan sopan juga. Dengan di bekali pendidikan dasar sejak dia masih dini, setidaknya hal ini akan membuat si anak menjadi terbiasa berbicara sopan , sehingga bisa mengurangi dampak buruk pergaulan dengan teman- temannya.

Selain itu, orang tua juga harus memilih lingkungan yang baik untuk anak- anak mereka. Jangan biarkan anak- anak mereka terjerumus ke dalam pergaulan yang buruk. Sebagai orang tua tentu hal ini sudah menjadi kewajibannya untuk selalu mengawasi dan membimbing anak- anak mereka ke dalan yang benar.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar